Bentley Tampilkan Mulsane Terbaru di Singapura, Jadi Lebih Panjang Sob

Muhammad Ermiel Zulfikar - Sabtu, 9 Juni 2018 | 10:14 WIB

Bentley Mulsane Extended Wheelbase (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

GridOto.com - Bentley memberikan penyegaran untuk Mulsane, menjadi lebih panjang 250 mm dari model sebelumnya.

Singapura menjadi salah satu negara yang dipilih Bentley untuk menampilkan 'limousine' nya itu, dari tanggal 31 Mei hingga 27 Juni 2018.

"Pertama kali ada extended wheelbase dari Mulsane, dan juga ada pameran mobilnya ekslusif di Singapura," ujar Dhani Yahya, Brand Director Bentley Indonesia, Jumat (8/6/2018).

"Kami invite kostumer Indonesia untuk bisa melihat serta merasakan pengalaman berkendaranya sampai bulan Juni 2018," lanjutnya saat berada di Pullman Hotels, Jakarta.

(BACA JUGA: Mitsubishi Fuso Catatkan Penjualan Positif pada Kuartal I 2018)

Dengan nama Mulsane Extended Wheelbase, mobil ini mendapat penambahan yang cukup signifkan, terutama di kabin belakangnya.

Karena mobil itu di desain untuk konsumen yang memilih untuk duduk di kursi bagian belakang.

www.bentleymotors.com
kabin belakang Mulsane Extended Wheelbase dibuat menjadi lebih luas serta teknologi canggih di bagian kursinya

Bentley mengklaim, Mulsane Extended Wheelbase menjadi limousine dengan proporsi ruang paling besar di dunia.

Seperti biasa, Bentley selalu menghadirkan tekonologi kekinian serta fitur mewah di setiap line up nya.

(BACA JUGA: FP2 GP F1 Kanada: Max Verstappen Kembali Jadi yang Tercepat)

Khusus untuk Mulsane versi panjang ini, pihaknya mengembangkan teknologi 'airline-style electronic leg rests', yang diintergrasikan di bagian bawah antara dua kursi bagian belakang.

Sehingga penumpang yang duduk di kursi belakang bisa memilih posisi duduk antara tegak, relax, dan berbaring.

Juga disematkannya meja lipat, sehingga penumpang kursi belakang bisa bekerja saat berkendara.