BMW Hybrid Lebih Hemat Biaya dari BMW Biasa. Ini Hitungannya

Trybowo Laksono - Jumat, 8 Juni 2018 | 21:21 WIB

BMW X5 xDrive40e iPerformance (Trybowo Laksono - )

GridOto.com – Berkat 2 sumber tenaga, mesin bakar dan motor listrik, mobil hybrid punya potensi besar untuk hemat bahan bakar.

Sebabnya saat melaju, mesin bakar tak selamanya hidup karena bekerja secara bergantian dengan motor listrik.

Saat mesin bakar mati, suplai bahan bakar juga mati dan hasilnya adalah penghematan bahan bakar.

(BACA JUGA: Setir Tak Akan Pernah Hilang dari Autonomous Car BMW)

Selain efisiensi BBM, biaya perjalanan mobil hybrid pun cenderung lebih murah dari mobil bermesin konvensional.

Seperti yang terhitung pada klaim BMW saat membandingkan BMW X5 xDrive40e iPerformance dengan BMW X5 xDrive35i.

Untuk menempuh jarak 22 km, BMW X5 xDrive40e iPerformance membutuhkan biaya Rp 18.908.



Nominal itu didapat dengan harga listrik Rp 1.468/kWh.

Sedangkan BMW X5 xDrive35i, butuh nominal Rp 41.140 dengan asumsi harga BBM per liter adalah Rp 9.350.

Perbandingan ini tentu dengan pengetesan di kondisi lalu lintas ideal, dan bagi BMW X5 xDrive40e iPerformance, mobil melaju dengan sepenuhnya mengandalkan motor listrik.

(BACA JUGA: “Kalau Mau Suara Kencang Anda Bisa Pilih BMW M3 atau M4, Bukan BMW i8”)

Catatannya, memang untuk mengisi daya baterai, BMW X5 xDrive40e iPerformance membutuhkan waktu hingga 7 jam sementara BMW X5 xDrive35i hanya butuh 15 menit untuk mengisi bahan bakar.

Juga perlu diingat, BMW X5 xDrive40e iPerformance bisa mengisi daya di rumah sementara BMW X5 xDrive35i mengisi bensin harus di SPBU.

Video Komparasi High MPV Part 2, klik di sini:

 



Artinya ada ekstra biaya plus waktu untuk perjalanan menuju dan pulang dari SPBU.