Ada yang Berbeda dari 2.000 Unit Kendaraan Blue Bird Siap Sambut Asian Games dan Pertemuan IMF World Bank 2018

Dio Dananjaya - Kamis, 7 Juni 2018 | 06:29 WIB

Blue Bird segarkan armada dengan model MPV (Dio Dananjaya - )

GridOto.com – Dalam rangka ulang tahun perusahaan Mei lalu, Blue Bird kenalkan logo baru.

Menurut Amelia Nasution, Direktur Marketing PT Blue Bird, logo baru ini mewakili semangat Blue Bird untuk terus beradaptasi terhadap perubahan dan tuntutan pelanggan yang terus meningkat.

“Logo baru Blue Bird mencerminkan kedinamisan yang terlihat dari penggunaan warna dan font yang baru,” katanya di Jakarta, Rabu (6/6/2018).

“Sementara elemen-elemen yang saling terikat dengan logo menggambarkan kesatuan Blue Bird dan visi ke depan,” tambah Amelia.

(BACA JUGA: Ngawur! Ternyata Jumlah Pelanggar Aturan Ganjil Genap Sudah Sebanyak Ini)

Selain mengenalkan logo baru, Amelia juga mengumumkan partisipasi dan dukungan Blue Bird pada tiga acara bertaraf internasional yang akan digelar di Indonesia.

Gelaran tersebut yaitu Asian Games 2018, Asian Para Games 2018, dan International Monetary Fund World Bank Annual Meetings 2018.

Istimewa
Amelia Nasution, Direktur Marketing PT Blue Bird

Di ketiga event tersebut, Blue Bird bakal menyiapkan sekitar 2.067 unit kendaraan untuk memberikan akses transportasi selama acara berlangsung.

“Kami yakin dengan jumlah armada yang diluncurkan serta kualitas dan pelayanan yang ditawarkan pada setiap layanan Blue Bird akan turut menyemarakkan dan mendukung lancarnya keberlangsungan acara,” jelas Amelia.

(BACA JUGA: Komparasi Antara Jazz dan Yaris, Mana Yang Lebih Nyaman?)

Seperti diketahui, Asian Games 2018 akan dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus sampai 2 September 2018.

Digelar di Jakarta dan Palembang, ajang tersebut bakal diikuti sekitar 15.000 atlet yang berasal dari 45 negara di Asia dan berlaga di 42 cabang olahraga.

Sedangkan IMF World Bank Annual Meetings 2018 akan dilaksanakan di Bali pada tanggal 8 Oktober hingga 14 Oktober 2018.

Yang akan diikuti sekitar 15.000 peserta dari 189 negara, terdiri dari delegasi, pimpinan dan staf berbagai lembaga nasional maupun internasional, instansi swasta, institusi pemerintah, serta akademisi.

Istimewa
Logo baru Blue Bird yang dipakai dalam rangka ulang tahun ke-46