Tips Mudik Pakai Mobil Tua: Periksa Kondisi Ban Sebelum Jalan

Radityo Herdianto - Selasa, 12 Juni 2018 | 08:00 WIB

Beberapa tipe ban merek Bridgestone. (Radityo Herdianto - )

GridOto.com-Ban merupakan satu-satunya komponen mobil yang bersentuhan langsung dengan kontur jalanan.

Mengingat perjalanan mudik akan melewati medan dan karakter jalan yang bervariasi, persiapkan ban mobil Anda sebelum melakukan perjalanan.

Apalagi jika akan mudik dengan mobil tua yang usianya mencapai 10 tahun atau yang akrab dipanggil motuba (mobil tua bangka).

Perhatikan ketebalan ban, jangan sampai ketebalan pattern telah menyentuh Tread Wire Indicator (TWI) atau terlihat retak di dinding atau sekitar telapak.

Kemudian kenali gejala ban Anda jika mengalami getaran pada stir serta selip ketika melewati jalan yang basah atau licin.

(BACA JUGA: Kasus Nissan Elgrand Tanpa Ban Cadangan: Ini Teknologi Run Flat Tires)

Jika kondisi ban pada mobil tua Anda seperti itu, segera ganti dengan ban yang baru.

Mengingat muatan yang akan dibawa cukup maksimal, tidak ada salahnya untuk menset tekanan angin ban dengan beban penuh.

Ukuran tekanan angin ban ini biasanya bisa dilihat di pelat atau stiker yang dipasang di pilar pintu sisi pengemudi.

Namun, kalau pelat informasi itu hilang, Anda bisa memberikan tekanan angin ban sekitar 2-5 psi lebih tinggi dari rekomendasi pabrikan.