GridOto.com – Kawasaki D-TrackerX motor adventure berkapasitas 250 cc ini diciptakan untuk mampu menjelajahi jalanan aspal maupun off-road ringan.
Agar performanya tidak menurun, servis berkala secara rutin harus tetap dilakukan, khususnya melakukan servis besar.
Nah, salah satu bengkel rekomendasinya adalah Abah Custom yang ada di kawasan Kalisari, Jakarta Timur.
(BACA JUGA: Ini Strategi Suzuki GSX-S150 Sambut Babak Baru Pertarungan Kelas Sport Naked 150 cc)
“Di sini menerima perawatan motor trail, mulai dari mesin besar sampai kecil. Ada juga motor-motor trail lawas,” ujar Hilman Novayanto, pemilik Abah Custom kepada GridOto.com, Sabtu (2/6/2018).
Lalu, berapa biaya untuk melakukan servis besar?
“Jasa servis besar itu umumnya sampai turun mesin sekitar Rp 300 sampai Rp 400 ribuan, tergantung pengerjaan yang diperlukan,” kata jelas Hilman.
“Biasanya kalau sudah servis besar itu harus skir klep, bersihkan piston keseluruhan. Kalau motor dan part-nya masih enak, enggak perlu ada yang diganti,” lanjutnya.
Jadi, kapan harus melakukan servis besar?
“Anjurannya untuk servis besar itu disarankan tiap 5 tahun atau 50.000 km,” ucap Romi Nuryadi, mekanik Kawasaki Super Sukses Motor Depok kepada GridOto.com.