Rangkul Komunitas, Mitra2000 Kembali Gelar Buka Puasa Bersama

Rizky Septian - Kamis, 31 Mei 2018 | 22:15 WIB

Komunitas yang hadir pada Bukber Mitra2000 (Rizky Septian - )

GridOto.com -PT Mitra Lestarindo atau Mitra2000, selaku pemegang merek TDR dan YSS kembali mengadakan buka puasa bersama di TDR Technology Center, Cakung, Jakarta Timur (31/5/2018).

Sekitar 102 orang dari 6 komunitas di Jabodetabek hadir di acara ini.

Para anggota komunitas yang berasal dari Indonesia Max Owner (IMO), Yamaha NMAX Club Indonesia (YNCI), Go-Jek NMAX (GOMAX), Xabre Owner Indonesia (XOI), Aerox Riders Club Indonesia (ARCI), Soul GT Club Indonesia (SGCI) terlihat antusias dengan kegiatan yang diadakan.

Rizky
Jeffry Willar, Marketing Manager Mitra2000 saat memberikan sambutannya

“Kami ingin terus dekat dengan komunitas. Sebab, TDR tidak bisa besar tanpa komunitas,” ucap Jeffry Willar, Marketing Manager Mitra2000 kepada GridOto.com.

(BACA JUGA: Kecelakaan Lagi, Fitur Autopilot di Mobil Tesla Disalahkan Jadi Penyebabnya!)

Bukber ke-4 Mitra2000 ini diisi dengan pengenalan produk baru, kultum, pengumuman kompetisi blog dan vlog, juga tak lupa bagi-bagi hadiah.

Beragam produk TDR, seperti sarung tangan, handgrip, jas hujan, pelumas rem dan helm bisa dibawa pulang oleh mereka yang beruntung.

“Komunitas akan terus kami rangkul. Salah satunya dengan kegiatan ini dan apresiasi dalam bentuk kompetisi blog dan vlog,” lanjut Jeffry.

“Ke depannya, acara semacam ini akan terus kami adakan,” pungkasnya.