GridOto.com-Memarkirkan mobil itu jangan sembarangan, lokasi yang tepat bisa membantu meningkatkan faktor keamanan saat parkir.
Soalnya, lokasi parkir yang tidak tepat malah bia meningkatkan risiko tindak kejahatan pada mobil Anda seperti seperti kehilangan barang yang ditaruh di kabin atau bahkan mobil Anda sendiri dibawa kabur maling.
Untuk itu, selalu usahakan untuk memarkirkan mobil Anda di lokasi parkir yang dekat dengan pos pengamanan.
Jika harus parkir di lokasi yang jauh dari pos keamanan, Anda dapat mencari area yang paling tidak diawasi dengan kamera CCTV.
(BACA JUGA: Ini Alasan Kenapa Saat Parkir Bagian Muka Mobil Menghadap Ke Jalan)
Tujuannya, agar mobil Anda selalu dalam pengawasan pihak keamanan atau setidaknya meminimalisasi niat jahat dari pelaku kriminal.
Kalau lokasi parkir dekat kamera CCTV dan pos keamanan tidak bisa diperoleh, cari lokasi parkir yang ramai dilalui orang seperti di dekat pintu akses masuk ke gedung.
Selalu hindari parkir di area pojokan atau dengan penerangan minim karena biasanya minim pengawasan dari petugas parkir.