Perjalanan Mudik Lebaran Makin Nyaman, Coba Lakukan Upgrade Ini

Radityo Herdianto - Kamis, 31 Mei 2018 | 16:30 WIB

Mencoba merasakan kenyamanan duduk di kursi Mercedes-Benz S-Class (Radityo Herdianto - )

GridOto.com-Memiliki kabin yang nyaman akan mendukung perjalanan Anda selama mudik menjelang Lebaran pada bulan Ramadan ini.

Tidak hanya sebatas interior yang bersih, beberapa fitur pendukung juga turut serta membuat perjalanan Anda terasa semakin nyaman.

Berikut beberapa fitur yang bisa dipertimbangkan untuk mendukung perjalanan jauh Anda.

1. Captain Seat

Anda bisa membuat custom jok dengan model captain seat karena memiliki kelebihan untuk kenyamanan.

Jika ingin lebih nyaman, Anda bisa tambah pasang sandaran kaki atau ubah mekanisme jok mobil model swivel.

(BACA JUGA: Biaya Mengubah Jok Mobil Baris Kedua Jadi Model Captain Seat)

2. Pasang Pelapis Kulit

Bahan jok kulit memiliki kelebihan dibandingkan dengan bahan fabric.

Ketika diduduki, bahan jok kulit lebih terasa lembut dan menambah keempukan kontur jok mobil.