GridOto.com - Kalau ngomong soal Honda CBR di Indonesia, dijamin sobat GridOto pasti kenal dong sama motor yang satu ini.
Nama CBR memang sudah khas untuk motor-motor sport full fairing keluaran Honda.
Tapi enggak berarti semua motor fairing dari Honda namanya CBR ya.
Motor yang diberi nama CBR itu khusus motor-motor sport fairing yang punya konfigurasi mesin sejajar (inline) atau tunggal.
(BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu, Ini Arti dari Kode CBR, YZF, GSX, dan ZX!)
Tapi bukan soal mesin nih yang mau dibahas sama GridOto.
Sobat pastinya pernah juga bertanya-tanya, apa sih motor pertama yang menggunakan nama CBR?
Apakah Honda CBR900RR FireBlade? Oh bukan...
Karena tulisannya bakal rada panjang, siap-siap dibaca sampai habis ke halaman berikutnya Sob!
Karena hanya dipasarkan di pasar domestik Jepang, keberadaan motor ini jarang diketahui orang-orang alias langka banget!
Jadi motor pertama yang menggunakan nama CBR adalah Honda CBR400F3 yang diluncurkan hanya untuk pasar Jepang saja pada tahun 1983.
Jadi apakah ini yang sah dianggap sebagai CBR pertama? Bisa iya, bisa juga tidak.
Sebab keberadaan CBR400F3 yang hanya ada di Jepang otomatis bikin motor tersebut jadi enggak dikenal dunia.
(BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu, Merek Mobil Ini Namanya Kayak Bumbu Dapur!)
Makanya, yang terkenal sebagai motor pertama yang menggunakan nama CBR secara global adalah Honda CBR600 Hurricane yang lahir pada tahun 1988.
Nama panggilan Hurricane alias angin ribut yang disematkan enggak cuma nama saja, tapi sukses memporakporandakan persaingan motor sport di Amerika saat itu.
Buktinya? CBR600F Hurricane membuktikan kedigdayaannya pada ajang balap perdana AMA Supersport 600, dengan 9 kali kemenangan dari 9 kali race yang digelar.
Honda CBR600 Hurricane memang mampu memuntahkan tenaga hingga 85 HP dan Torsi yang cukup “nendang” yakni 59 N.m dengan bobot yang tergolong enteng pada zaman itu yaitu 182 kg.
Yang unik, ada jargon di Amerika kalau Honda CBR600 Hurricane ini adalah motor full-fairing sejati.
Sebabnya? Sobat bisa lihat deh desain fairingnya yang benar-benar full dan sedikit saja celah yang terbuka.
Sekarang sudah tahu kan motor pertama yang pakai nama CBR, dan motor pertama yang dikenal dunia sebagai CBR?
Nah kalau kamu punya teman yang pakai Honda CBR, jangan lupa kasih tahu artikel ini, biar sama-sama jadi pinter, hehehe...