Pakai Gearbox Mobil Salju, Trike Ini Bakal Memudahkan Kaum Difabel

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 21 Mei 2018 | 20:45 WIB

Delta trike buatan RWIN Develompent yang dilengkapi gigi mundur (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Nama RWIN Development yang sudah lama berkecimpung di modifikasi motor roda tiga terus menghasilkan inovasi baru.

Rubiyanto selaku pemilik bengkel kini sudah membuat inovasi gres yang masuk dalam produknya bernama ‘Invarunner’.

Invarunner merupakan bentuk desain teknik dengan struktur delta trike serta reverse trike.

Delta trike sendiri merupakan motor roda tiga dengan dua roda pendukung di belakang, sedangkan reverse trike sebaliknya.

(Baca juga: Kisah Rubiyanto, Sukses Dengan Bisnis Motor Roda Tiga)

Berbeda dengan roda tiga yang sering kita lihat, delta trike buatan RWIN Development diberi teknologi differential seperti mobil off-road.

GridOto.com/Bhre
Sistem differential pada delta trike buatan RWIN Development

Sedangkan untuk reverse trike buatan mereka sudah menggunakan teknologi tilting three wheels (TTW).

Inovasi terkini dari RWIN Development ada pada Honda BeAT FI yang masih terlihat masih kinyis-kinyis baru keluar dari diler ini.

Honda BeAT FI tersebut dibuat menjadi delta trike yang selain memakai differential juga dilengkapi reverse gear atau gigi mundur.

(Baca juga: Mengenal Fungsi Transfer Case Dan Differential Di Mobil Berpenggerak Four Wheel Drive Atau 4WD)

Sebelumnya RWIN Development sudah pernah membuat model reverse gear seperti ini, namun belum sempurna teknologinya.

Hal seperti ini tentu saja akan memudahkan kaum difabel yang cukup sering kesulitan saat parkir.

GridOto.com/bhre
Gerbox untuk gigi mundur pada delta trike buatan RWN Development

“Awalnya ada klien yang mengaku kesulitan untuk mundur saat parkir,” cerita Rubiyanto saat disambangi GridOto pada Senin (21/5/2018).

“Biasanya mereka mendorong pakai tongkat atau manggil tukang parkir,” tambahnya.

Inovasi yang ditambahkan ini mengambil gearbox dari snowmobile (mobil salju).

Snowmobile tersebut bermerek Ski Doo dari Bombardier asal Kanada namun diproduksi  di Taiwan.

(Baca juga: Video Sistem Differential di Motor Trike Bikinan RWIN Development)

Di dalam gearbox terdapat susunan planetary gear yang dapat mengubah arah pergerakan roda.

Instructables.com
Ilustrasi planetary gear

Reverse gear tersebut diletakan tepat di depan roda gigi differential, fungsinya tentu saja mengubah arah gerak perputaran dari CVT.

Untuk mengoperasikannya cukup mudah dengan menarik tuas yang ada di dekat pengemudi.

GridOto.com/Bhre
gearbox tambahan di depan gear differential delta trike RWIN Dev.

Nilai plus dari inovasi ini adalah peletakan shifter (pemindah) gigi yang fleksibel di mana saja karena penguhubungnya memakai kawat.

Seperti Honda BeAT yang terlihat di artikel ini, shifter untuk gigi mundur diletakan pada bagian samping kanan.

(Baca juga: Video Test Ride Delta Trike Asli Indonesia. Pake Differential, Bro!)

GridOto.com/Bhre
Shifter untuk mengaktifkan gigi mundur pada trike buatan RWIN Dev.

“Untuk peletakannya nanti bisa opsional, tergantung kebutuhan si pemilik motor. Bisa atas, samping, bahkan dekat kaki,” tambah Rubiyanto.

Wah ini sih baru yang namanya solusi konkrit untuk rekan-rekan difabel.

Penasaran dengan videonya? Coba aja cek video dari RWIN Development di bawah ini.

Data Modifikator:

RWIN Development

085740099945 (Rubiyanto)

Showroom: Jl. Adi Soemarmo (Barat SPBU Klodran), Kel. Klodran, Kec. Colomadu, Karangananyar, Jawa Tengah.