GridOto.com - Pemerintah melalui Kementerian Pariwisata (Kemenpar) memberikan pelatihan kepada 100 pengemudi Blue Bird.
Pelatihan ini meliputi materi Tourism Service Ambassador mulai dari segi hospitality, pengetahuan pariwisata Indonesia, dan teknik mempromosikan destinasi wisata.
Adapun materi pelatihannya terdiri dari tiga aspek, service key succes factor, customer contact point, dan service level agreement.
"Melalui pelatihan ini, pengemudi Blue Bird dapat berperan maksimal sebagai konsultan destinasi wisata dalam memberikan rekomendasi terbaik, seperti hotel, restoran, wisata sejarah dan alam kepada wisatawan dalam ataupun luar negeri," kata Arief Yahya, Menteri Pariwisata RI di Jakarta (16/5).
(BACA JUGA: Enggak Nyangka! Tempat Ini Jadi Salah Satu Titik Macet Selama Mudik)
Acara bertema 'Training for the Trainers' ini berlokasi di Gedung Baru Kantor Pusat Blue Bird, Mampang, Jakarta Selatan.
"Kami berterima kasih kepada Kemenpar atas pelatihan yang diberikan. Pelatihan ini diharapkan dapat langsung mendukung perkembangan industri pariwisata, pelatihan ini tentunya berkontribusi terhadap peningkatan kualitas pelayanan dari pengemudi Blue Bird," kata Andre Djokosoetono, Direktur PT Blue Bird Tbk.
Kegiatan pelatihan ini merupakan kelanjutan dari rangkaian kerjasama antara Blue Bird dan Kemenpar sebagai bagian dari Wonderful Indonesia Service Ambassador (WISA).
"Pelatihan ini merupakan bentuk kepercayaan Kemenpar terhadap Blue Bird. Perusahaan penyedia industri layanan jasa transportasi yang telah terkenal kualitasnya mulai dari pelayanan hingga armadanya," kata Arief.