Nyatanya, bagi Rolls-Royce menjamin kenyamanan dari sensasi duduk di dalam kabin saja tidak cukup.
Mereka ingin menahbiskan Rolls-Royce Phantom VIII sebagai mobil yang paling senyap di dunia.
Meskipun sasis 'Architecture of Luxury' lebih ringan, namun bobot keseluruhan Phantom VIII relatif mirip dengan sebelumnya.
Tak lain karena Rolls-Royce memasukkan lebih banyak peredam suara dengan berat total 130 kg.
Itu semata-mata demi menciptakan interior yang sangat senyap.
Untuk memastikan penumpang Rolls-Royce tak mendengar apa pun dari luar, Phantom VIII juga menggunakan kaca mobil setebal 6 mm.
Saat kami menutup semua pintu dan kaca Rolls-Royce Phantom VIII, suasana riuh dan suara musik di luar mobil saat acara launching hampir tak terdengar dari dalam mobil.
Merasakan sensasi duduk di dalam kabin Phantom VIII memang menjadi sebuah pengalaman mengagumkan.
Untuk impresi pertama kami pada Chevrolet Colorado Centennial Edition, silahkan klik di sini: