Kelebihan dan Kekurangan Cat Jenis Doff Dibandingkan Cat Metalik

Muhammad Farhan - Selasa, 15 Mei 2018 | 17:27 WIB

Ilustrasi stok Yamaha Lexi 125 (Muhammad Farhan - )

GridOto.com – Pemilihan warna dan jenis cat terkadang menjadi bahan pertimbangan para calon pembeli saat akan membeli motor.

Lalu bagaimana dengan cat jenis doff atau matte yang saat ini sedang naik daun pada motor keluaran terbaru?

Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan cat berjenis doff dibandingkan cat metalik.

Kelebihan Cat Doff

Memiliki kesan sangar dan eksklusif karena masih jarang terlihat di jalan.

Cat doff lebih tahan lecet ringan atau swirlmark.

Lebih mudah dibersihkan saat kotor atau berdebu.

“Proses detailing cukup hanya proses dekontaminasi saja jika cat terdapat watermark atau jamur, karena perawatan lainnya tidak bisa diaplikasikan pada cat jenis doff,” ujar Andri, pemilik PDV Auto Detailing Serpong pada Gridoto (11/5).

(BACA JUGA : Catat! Ini Dampak Debu Vulkanik Terhadap Bodi Motor)

Kekurangan Cat Doff

Permukaan cat doff tidak bisa dipoles dengan wax atau kompon jika tergores.

Jika terdapat baret, cat doff harus dicat ulang, cat metalik cukup dipoles bila hanya baret ringan.

Karena tidak memiliki lapisan pernis, dalam jangka panjang warna cat doff akan terlihat memudar.

Pilihan perlengkapan perawatan cat doff terbatas jika dibandingkan cat metalik. Selain itu, harganya pun masih terbilang mahal.

Nah, itulah kelebihan dan kekurangan pada cat berjenis doff. Pilihan tetap di tangan Anda ya.