GridOto.com - Kemunculan Suzuki All New Ertiga ternyata cukup membuat persaingan di low Multi Purpose Vehicle (MPV) semakin sengit.
Sejak diperkenalkan di pameran Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (19/4/2018), ternyata pemesan All New Ertiga cukup banyak.
Hal ini disampaikan oleh Direktur Pemasaran PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) R4, Donny Saputra.
"Per tanggal 7 Mei 2018, kami sudah menerima 1.284 unit Surat Pemesanan Kendaraan (SPK)," ujar Donny kepada kompas.com.
(BACA JUGA: Klasemen Sementara F1 2018: Lewis Hamilton Menjauh dari Sebastian Vettel)
Namun dijelaskan, angka SPK itu hanya didapat dari kawasan Jabodetabek dan sebagian besar berasal dari pameran di Kemayoran.
Ia berjanji akan menginformasikan lagi angka inden setelah peluncuran di berbagai kota.
Sebelumnya Suzuki tidak hanya memperkenalkan All New Ertiga di pameran Kemayoran, tetapi beberapa kota pun disambangi.
Mulai dari kawasan Tangerang di Sumarecon Mall hingga nantinya akan dilakukan di seluruh kota di Indonesia.
Donny menyebutkan kota yang akan disambangi yakni Jakarta, Surabaya, hingga Jayapura.
Wah, bisa menjadi ancaman serius nih untuk Xpander!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Suzuki Sudah Dapat Ribuan SPK Ertiga