Ini Tips Memilih Helm Agar Aman dan Nyaman

Taufiq JF Putra - Sabtu, 12 Mei 2018 | 08:34 WIB

Berbagai jenis helm. (Taufiq JF Putra - )

GridOto.com - Untuk memilih helm enggak sembarangan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Hal ini agar si pengendara nyaman dan aman saat menggunakan helm yang sudah dipilih.

Andry Berlianto, Instruktur Safety Driving and Riding Rifat Driver Labs (RDL) mengungkapkan beberapa hal tersebut.

Yang pertama, helm harus memiliki ventilasi.

(BACA JUGA: Driver Ojek Online Wajib Tahu, Menkominfo Janjikan Perbanyak Ponsel 4G Murah )

"Kenapa ventilasi harus ada, jadi seperti di Jakarta kan cuacanya lumayan sumpek kalau naik motor, nah ventilasi ini sangat berguna agar di kepala ada sirkulasi udara, jadi pengendara enggak gerah," ujar Andry.

Selain itu, pilih helm dengan tali pengikat dagu yang mudah dilepas pasang.

"Tali pengikat dagu yang Double D Ring jauh lebih aman, menggunakan Double D Ring lebih mengikat ke kepala ketika terjadi kecelakaan," jelasnya.

Jangan lupa, helm dicoba dulu sebelum dibeli, dan saat dicoba gerakkan kepala beberapa detik.

"Saat digerakkan dirasa tidak enak di leher, ganti yang lain," ungkapnya.

Andry pun mengungkapkan, membeli helm jangan hanya dilihat dari livery yang bagus, karena livery bagus belum tentu cocok di kepala.