Niat Ngerem Malah Ngegas, Xenia Penyok Tabrak Kereta Yang Melintas

Iday - Kamis, 10 Mei 2018 | 16:20 WIB

Daihatsu Xenia, Mobil latihan mengemudi hancur menabrak kereta karena salah injak pedal (Iday - )

GridOto.com - Bukan kereta yang menabrak mobil, tapi sebaliknya.  

Sebuah mobil Daihatsu Xenia warna hitam menabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, Rabu (9/5/2018).

Kondisi bagian depan mobil dengan pelat nomor AG 1642 SD hancur setelah menabrak badan kereta api.

Informasi yang diperoleh di lokasi menyebutkan awalnya mobil melaju dari arah timur ke barat.
Sesampai di perlintasan kereta api jalan sedikit menanjak.

(BACA JUGA: Citra Mobil Tiongkok Membaik, Ini Buktinya Menurut Wuling)

Saat itu juga ada kereta api Gajayana sedang melintas dari arah selatan ke uatara atau dari Blitar menuju arah Malang.

Diduga pengemudi mobil kaget saat ada kereta api melintas di lokasi.

Apalagi, pengemudi masih belajar mengendarai mobil. Pengemudi mobil gugup.

Pengemudi berniat menginjak rem tapi salah menginjak pedal gas.

Mobil pun menabrak badan kereta api yang sedang melintas di lokasi.

"Pengemudi sepertinya masih belajar. Mobil yang dikendarai juga mobil kursus mengemudi. Ada dua penumpang di mobil. Pengendara mobil tidak apa-apa, hanya mengalami luka ringan," kata Heri Sujito (52), warga di sekitar lokasi kejadian.

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Belajar Mengemudi, Warga Blitar Ini Malah Tabrak KA Gajayana yang Melintas, Nasibnya. . .,