GridOto.com - Pengen punya motor scrambler yang terlihat kalem namun sekaligus bengis? Coba lihat yang satu ini.
Seperti yang dilansir oleh Rustandglory.com, scrambler yang satu ini memakai basis Mot Guzzi V7 tahun 2011 dan digarap oleh Venier Customs.
Builder asal Amerika Serikat tersebut ingin menghadirkan sebuah scrambler tanpa mengubah struktur bawaan dari si Guzzi.
Rangkanya sendiri tidak mengalami ubahan sama sekali, begitu juga untuk kedua kaki-kakinya.
(Baca juga: Enggak Ada Kembarannya, Honda Vario Cafe Racer Asli Indonesia Pakai Pelek Mobil Cuy!)
Venier bermain di sektor bodi dengan mengganti semua komponennya memakai barang hasil custom.
Mulai dari tangki yang berukuran lebih kecil hingga sepatbor minimalis merupakan barang buatan tangan kru Venier.
Tentu saja cara seperti ini bisa kamu jadikan referensi, dengan syarat basis motormu punya karakter rangka ala motor lansiran lawas.
Untuk ubahan bodinya sendiri terbilang cukup unik, karena tidak lagi memakai tangki khas lansiran Moto Guzzi.
(Baca juga: Bukan Hasil Fantasi, Ini Replika Jagoan Balap Moto Guzzi di Tahun 1950-an)
Karena umumnya tangki bawaan Moto Guzzi punya dimensi yang melebar ke samping guna mengimbangi bentuk mesin V-Twin yang cukup besar.
Sedangkan di bagian belakang kini juga ada sepatbor khas scrambler yang letaknya dibuat cukup tinggi, namun yang ini tampil minimalis.
Modifikasi lain juga terjadi pada bagain mesin V-Twin 744 cc tersebut, yaitu pemasangan knalpot dengan muffler bergaya megaphone ala cafe racer.
Lalu tentu saja kaki-kakinya, kini kedua pelek bawaan Moto Guzzi V7 sudah dibalut dengan karet ban berprofil off-road.
Tampilannya mungkin bisa biasa saja tanpa finishing yang terlihat sangat gagah.
(Baca juga: Moto Guzzi Klasik Pakai Sespan, Performanya Oke Punya! )
Yaitu paduan warna green military dan kelir hitam di beberapa bagian, udah mirip kendaraan tampur aja nih.
Namun biar tak bosan, ada selingan kelir kuning di tangki serta untuk logo Venier Customs.
Tapi kok malah jadi inget bendera Brazil ya? Hehehe
Ternyata Moto Guzzi V7 fleksibel juga ya dirombak untuk berbagai gaya…