Penjualan Toyota Sienta Terus Menurun di 2018, Akan Facelift Atau Discontinue?

Dida Argadea - Rabu, 2 Mei 2018 | 18:40 WIB

Toyota Sienta (Dida Argadea - )

(BACA JUGA: Jangan Asal Semprot, Begini Trik Mencuci Mobil Dengan Air Bertekanan)

Melihat dari tahun pertamanya mengaspal pada 2016, sebenarnya sudah pantas kalau Sienta ini mendapat penyegaran, apalagi dengan penjualannya yang kian menurun.

Namun sampai saat ini, Toyota juga masih tidak terlihat tanda - tanda akan melakukan facelift pada Sienta.

Toyota Sienta memang cukup tenggelam di 2018.

Pasalnya sejak akhir 2017 hingga saat ini dunia otomotif memang lebih digemparkan dengan hadirnya Xpander, serta produk - produk China yang berdatangan.

Di samping itu, Toyota saat ini juga tengah disibukan dengan menggenjot produksi dari New Rush.

Kira-kira, oleh Toyota perjalanan Sienta masih akan dilanjutkan enggak ya?