Ada Yang Tanya, Lampu Mundur Wuling Confero Standar Kok Cuma Menyala Sebelah?

Iday - Minggu, 29 April 2018 | 16:35 WIB

Ilustrasi. Modif Wuling Confero Standar (Iday - )

GridOto.com - Sebuah pertanyaan mengejutkan dilontarkan akun Hikayat Pengembara‎ di grup Facebook Wuling Club Indonesia. 

Dibilang mengejutkan karena enggak banyak yang tahu duduk persoalannya. 

Apalagi kalau bukan pemilik Wuling. 

Mohon info rekan2 , sy baru menerima unit wuling confero type standard ,apakah untuk lampu mundur belakang memang cuma nyala satu sebelah kiri saja, karena menurut info dr mekaniknya memang begitu dari pabrikannya..terima kasih.

(BACA JUGA: Curhatan SPG Cantik Penjaga Gold Wing, Kerap Ditodong Pertanyaan Ini )

Jawaban yang muncul enggak sedikit yang singkat namun membenarkan fakta tersebut. 

Ada pula yang memberi masukan untuk dibuat menyala dua-duanya. 

Nah, jadi kita tahu deh kalau Wuling Confero versi standar punya fitur mirip mobil Eropa. 

Berikut beberapa komentar yang membenarkan.

(BACA JUGA: Waduh, Mercedes-Benz Ditukar dengan Wuling? Ini Dia Kisahnya)

Wisono Benar pak..