GridOto.com - Tahta Honda di pasar mobil sedan masih belum ada yang mampu mengalahkan.
PT Honda Prospect Motor (HPM) masih menjadi raja kali ini.
Walaupun Honda masih kalah dengan kompetitor lain di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV) ataupun Sport Utility Vehicle (SUV), tetapi Honda masih menjadi jawara di segmen sedan.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Honda mampu mencatatkan 53 persen atau sebesar 992 unit.
(BACA JUGA : Mitsubishi Xpander Libas Penjualan Toyota Avanza di Kuartal Pertama 2018)
Jika dirinci secara detail, Honda memang cukup kuat di kelas sedan mini dan small, lewat model City dan Civic.
Untuk posisi kedua, diraih oleh Toyota dengan 450 unit atau 23,97 persen.
Diikuti BMW di posisi 3 dengan torehan 322 unit atau di angka 17,16 persen.
Lalu peringkat empat dan lima ditempati Mazda 75 unit (4,00 persen) dan Lexus 23 unit (1,23 persen).
Baru sisanya ada Nissan 8 unit (0,43 persen), VW 5 unit (0,27 persen) dan Audi 2 unit (0,11 persen).
Masih adem ayem nih Honda sepertinya....