GridOto.com – Seperti mobil hybrid lainnya, Mitsubishi Outlander Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) juga dilengkapi mode berkendara.
Di Outlander PHEV ada tiga mode berkendara, lalu bagaimana cara kerjanya?
Pertama mode Electric Vehicle (EV), pada mode ini mobil sepenuhnya digerakkan oleh motor listrik.
Anda cukup tekan tombol EV yang ada di konsol tengah sampai logo EV menyala di MID.
Motor listrik tersebut masing-masing mampu hasilkan tenaga 80 dk, tapi untuk torsinya sedikit berbeda, di depan 137 Nm sementara di belakang lebih besar dengan 195 Nm.
Lalu ketika di mode normal, motor listrik dan mesin bakar bisa bersinergi untuk hasilkan tenaga dan menjalankan mobil.
Ada juga mode series hybrid, pada mode ini mesin akan menyala namun bukan untuk menggerakkan roda melainkan memutar generator untuk hasilkan daya listrik untuk mengisi baterai.
Apa saja ubahan Suzuki Ertiga GX ESP AT 2018? Simak videonya di bawah ini: