Ingin Gaya Klasik ala Motor Presiden Jokowi? Simak nih Daftar Harganya

Muhammad Ermiel Zulfikar - Selasa, 24 April 2018 | 14:19 WIB

Salah satu model Royal Enfield yang berada di Kemayoran, Jakarta (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

GridOto.com - Resmi memperkenalkan diri di Indonesia pada Akhir 2015 lalu, Royal Enfield semakin tunjukkan eksistensinya.

PT Distributor Motor Indonesia, sebagai authorized dealer Royal Enfield tampilkan beragam motor pabrikan Inggris ini di pameran Kemayoran, Jakarta.

Dimulai dari motor tertua yaitu Royal Enfield Bullet yang diproduksi sejak tahun 1932 sampai saat ini.

Royal Enfield basis motor ala chopper milik motor presiden Jokowi.

(BACA JUGA: Ngakak, Ini Dia Mercedes-AMG G63 6x6 Tiruan dari Tiongkok) 

Motor ini juga buat para pecinta petualang yang baru saja diluncurkan pada 19 April 2018 lalu, yaitu Himalayan.

Tidak hanya Himalayan, ada juga Classic 350 Gunmetal Grey dan Classic 500 Stealth Black yang merupakan model baru di 2018.

Kalau kamu tertarik, coba sambangi booth mereka selama periode 19 April hingga 29 April 2018.

Simak nih daftar harga Royal Enfield on the road DKI Jakarta yang berhasil GridOto.com himpun dari pameran di Kemayoran.

Bullet 350 Rp 64,5 juta
Bullet 500 Rp 81,3 juta
Classic 350 Rp 72,9 juta
Classic 500 Rp 89,6 juta
Classic 500 Battle Green & Desert Strom Rp 90,9 juta
Classic 500 Chrome Rp 96,8 juta
Classci 350 Gunmetal Grey Rp 79,9 juta
Classic 500 Stealth Black Rp 95,9 juta
Himalayan Rp 93 juta