GridOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan Suzuki All New Ertiga di Kemayoran, Jakarta Pusat Kamis lalu (19/04/2018).
Ternyata peluncuran Suzuki All New Ertiga enggak disertakan dengan banderol harga.
Hal ini enggak lepas dari strategi SIS untuk menetapkan harga.
"Membuat brand value for money Suzuki All New Ertiga enggak mudah, butuh banyak pertimbangkan," ujar Randy Rezki Murdoko Group Head of Dealer Sales 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kepada GridOto.com di Kemayoran, Jakarta Pusat (23/04/2018).
(BACA JUGA: Video: Penggemar Motor Klasik Diharap Masuk!)
"Makanya kita butuh waktu untuk membanderol Suzuki All New Ertiga supaya worth it buat konsumen," tambahnya.
Menurut informasi yang dihimpun GridOto.com, Suzuki All New Ertiga akan dibanderol enggak jauh dari harga generasi sebelumnya.
Tapi SIS berjanji pengumuman harga All New Ertiga enggak akan lama.
"Tenang, kami enggak ingin membuat konsumen menunggu lama, sehabis pameran ini segera akan kami umumkan," tambahnya.
(BACA JUGA: Ini Alasan Kenapa Jam Ganjil- Genap di Jakarta Dimajukan)