GridOto.com - Perkembangan teknologi makin berkembang setiap hari, termasuk teknologi dalam bidang otomotif.
Kini, banyak produsen sepeda motor yang tak lagi menyematkan kick starter pada produk mereka.
Terobosan itu disambut baik oleh Astra Otoparts dan Shop & Drive yang bergerak di bidang sparepart dan aki.
"Saya rasa pasar aki akan semakin banyak, apalagi motor-motor baru sudah tidak pakai kick starter," ujar Yusak Kristian, Direktur Astra Otoparts pada Sabtu, (21/4/2018).
(BACA JUGA: Sikat! Triumph Kasih Potongan Harga Hingga Rp 20 juta di Kemayoran)
"Dulu waktu masih zaman motor bebek, kalau aki mati kan bisa diengkol dulu, lumayan bisa bertahan 1-2 bulan. Sekarang gak bisa. Itu menurut saya membuat market aki akan selalu ada."
Lebih jauh Yusak menjelaskan, pasar aki akan terus ada karena aki memang kebutuhan pokok bagi kendaraan.
Ia juga menjelaskan, pertumbuhan pasar aki di Indonesia akan bertambah sesuai dengan pertumbuhan kendaraan.
"Saya rasa pertumbuhan industry secara total mobil dan motor kira-kira naik 5 sampai 6 persen ya," kata Yusak.