Panduan Ganti Oli Long Interval Wealthy. Poin Sembilan Boleh Ngebut

Billy - Senin, 16 April 2018 | 14:21 WIB

(Billy - )


Gridoto.com  Mau coba oli long drain  interval alias ganti jangka panjang dengan aditif dan Total Base Number(TBN) tinggi?

Bisa sob, misal dengan oli indeks TBN berkisar 6-12. Ada yang klaim aman sampai 20 ribu km atau jika dikendarai 50-60 km/hari, bisa ganti oli setahun sekali.

Nah berikut panduannya, dikutip dari panduan Oli Wealthy. Namun berlaku untuk umum loh. Apa aja ya?

1. Pilih kekentalan oli sesuai dengan petunjuk pabrikan. Misal pakai oli SAE 10W40 atau mungkin lebih encer lagi seperti 5W20.

2. Pilih API service terkini. Bisa seperti SN untuk mesin bensin atau CJ4 diesel.

3.Intip spesifikasi TBN-nya. Kalau enggak ada dikemasan bisa searching di website produsennya. Di luar negeri tabel komparasi TBN antar oli malah jadi bahan iklan. Misalnya antara Amsoil Signature, Castrol Edge, Redline, Mobil 1, Lucas dan Pennzoil Ultra.

(BACA JUGA: Panduan Beli Oli Mesin, Angka TBN Penting Enggak Sih? )

Kompas.com
Ilustrasi oli


4. Sebelum tuangkan oli TBN tinggi ke mesin, sebaiknya flushing oli mesin lawas. "Tuangkan engine flush dan biarkan mesin langsam 10 menit," tutur Arief Hidayat, dari PT Foerch Indonesia, distributor oli pelumas Wealthy.

5. Ganti filter oli dan tuangkan oli baru. Volume oli harus sesuai spesikasi mesin.

6. Sebaiknya cek volume oli mesin minimal tiap bulan. Pakai dipstick dengan batas ketinggian minimal antara Low dan High. Oli yang bagus minim penguapan. Cek hanya buat jaga-jaga. Siapa tahu ada keausan di silinder sehingga volume oli berkurang sedikit.

Begitu juga filter udara, sebaiknya dibersihkan tiap bulan.

(BACA JUGA Gak Salah Nih, Pakai Oli Wealthy Optimus Gantinya Setahun Sekali)

7.Bahan bakar yang bagus sangat membantu keawetan oli. Karena hasil pembakaran akan dibilas oli. Seperti zat acid hingga pada BBM mesin diesel adalah kadar sulfur.

8.Jika olinya menghitam bukan berarti jelek. Namun detergen dan aditif sudah bekerja.

9. Armada komersial banyak yang aplikasi ganti oli jangka panjang. Namun rata-rata karakter olinya hanya untuk kecepatan rendah atau lalu-lintas stop n go. "Aplikasi Optimus aman untuk mobil pribadi dengan bermacam variasi kecepatan," tambahnya. Boleh ngebut euy..