GridOto.com – Lewis Hamilton dan Sebastian Vettel sedang berebutan gelar musim 2018, di F1 China hari Minggu (15/4/2018) Hamilton diuntungkan safety car.
Pembalap Mercedes Lewis Hamilon dan Sebastian Vettel dari tim Ferrari, sama-sama berburu gelar kelima di musim 2018 ini.
Setelah dua balapan, Sebastian Vettel sementara memimpin klasemen.
Tentunya cukup berat bagi Lewis Hamilton tertinggal 17 point menjelang balapan di Shanghai, China.
(BACA JUGA: Hasil F1 China 2018, Pemenang yang Tak Disangka-sangka!)
Pada seri ketiga ini, Sebastian Vettel start dari pole position, sementara Lewis Hamilton dari urutan empat.
Di atas kertas, Vettel dapat meraih kemenangan ketiganya musim ini dan bisa memperlebar jarak dengan Hamilton.
Sayang, insiden bentrokan dua pembalap tim Toro Rosso di lap 31, membuat hasil lomba di luar perkiraan.
Safety car masuk ke lintasan dan dimanfaatkan dua pembalap tim Red Bull untuk ganti ban.
Max Verstappen dan Daniel Ricciardo memiliki ban lebih fresh.
Petaka pun tiba, Max Verstappen coba menyusul Sebastian Vettel dalam perebutan posisi ketiga.
Terjadi bentrokan dan keduanya melintir di tengah trek.
(BACA JUGA: Dua Pembalap Ferrari Rebutan Start F1 China, Untungkan Pembalap Mercedes)
Hal itu dimanfaatkan Lewis Hamilton dan Kimi Raikkonen untuk menyusul.
Verstappen coba bangkit dan menyentuh garus finish di urutan keempat.
Tetapi karena kena penalti 10 detik, ia berada di posisi lima di belakang Hamilton.
Vettel sendiri yang terseok-seok, finish ke-8.
Jelas Lewis Hamilton merasa diuntungkan dengan adanya safety car.
Karena dengan hasil ini jaraknya dengan Vettel kini hanya tertinggal 9 point.
Bayangkan jika Vettel yang menang, sementara Hamilton finish kelima.