GridOto.com-Tweeter merupakan merupakan komponen audio yang berperan menyemburkan suara dengan frekuensi tinggi.
Dari sisi intrumen musik, tweeter mereproduksi suara simbal, triangle, bells dan alat musik yang mengeluarkan nada ‘cring’.
Bagi Anda penyuka Sound Quality (SQ), memilih tweeter dengan kualitas prima menjadi hal penting untuk mendapatkan suara frekuensi tinggi yang optimal.
Apa ciri-ciri tweeter bagus yang biasa diaplikasi untuk sistem SQ?
Pertama, respons frekuensi rentang bermainnya hingga 20 KHz, misalnya antara frekuensi 2.5 KHz–20 KHz atau 3 KHz–20 KHz.
(BACA JUGA: Mitos Pengisian BBM, Bensin Bisa Basi)
Kedua, jika didengar pakai telinga, suaranya jernih, nyaring, jelas, tidak muffled (bindeng) dan tidak harsh (kasar).
Ketiga, tweeter bagus itu memiliki transient respons cepat (kecepatan bergerak dari titik 0 ke maksimum, semakin cepat semakin baik).
Keempat, tweeter bagus memiliki sensitivitas tinggi, paling tidak 91dB.
Sensitivitas adalah tingkat kekerasan suara yang menjadi acuan awal.
Misalnya, sensitivitas 91dB/w, artinya speker tersebut pada jarak 1 meter, dengan daya 1 Watt menghasilkan suara 91 dB.