Masih Geber Motor Saat Mesin Mau Dimatikan? Itu Sudah Kuno, Sob

Luthfi Anshori - Kamis, 26 April 2018 | 11:05 WIB

Ilustrasi speedometer (Luthfi Anshori - )

GridOto.com – Mungkin Anda pernah menggeber motor saat akan dimatikan? Cara itu sudah kuno, sob.

Menggeber mesin saat ingin dimatikan sangat tidak dianjurkan, apalagi jika dilakukan dengan intensitas yang cukup sering.

Umumnya, aktivitas ini dilakukan dengan anggapan bahwa aki akan memiliki daya yang cukup ketika menyalakan mesin kembali.

Selain itu, ada juga anggapan bahwa aki akan mendapat tambahan arus akibat menggeber motor sesaat sebelum dimatikan.

(BACA JUGA:Balapan F1 China Belum Dimulai, Sudah Ada Pit Stop Bermasalah)

Apakah hal ini diperbolehkan?

"Sebaiknya jangan dilakukan, karena justru dapat merusak komponen motor," kata Ribut Wahyudi, Kepala Mekanik Honda Bintang Motor, Cinere, Depok kepada GridOto.com beberapa waktu lalu.

Jika hal ini dilakukan, tentunya akan mempercepat usia pakai komponen.

"Ini terjadi karena tidak ada beban di mesin, sehingga getaran akan lebih tinggi yang kemudian mengakibatkan beberapa part menjadi kendor atau lebih cepat aus," kata Ribut.

(BACA JUGA:Ini Spesifikasi Motor Listrik Yang Dipakai Presiden Jokowi di Papua, Bisa Ngacir Sejauh 80 km)

Lalu, bagaimana idealnya ketika mematikan motor?

"Idealnya, posisikan persneling ke Netral. Kemudian, tunggu hingga putaran gas menjadi stabil terlebih dahulu. Setelah itu, baru matikan mesin," kata Ribut.