Fans Yamaha Byson Bakal Komentar Apa Sama Motor Custom 'Pelek Bolong' Ini?

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 13 April 2018 | 17:20 WIB

Yamaha SZR150 custom modern chopper besutan B3 Customs (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Yang hobi modifikasi motor sejak lama pasti tidak asing dengan model pelek di motor satu ini.

Dulunya, gaya “pelek bolong” atau punya nama resmi hubless/centreless wheels ini sempat hits loh di tahun 2000-an.

Pokoknya bisa dibilang enggak ada motor kontes yang enggak pakai pelek model bolong begini.

Siapa sangka, ternyata pelek model ini bisa terlihat cukup unik kalau dipake motor custom bergaya chopper.

(Baca juga: Serius, Yamaha Byson Satu Ini Nyentriknya Enggak Ketulungan)

Michael Eijansantos (via Caferacer.ph)
Yamaha SZR150 custom modern chopper besutan B3 Customs

Builder-nya adalah 3B Customs yang bermarkas di Filipina dan menggunakan basis Yamaha SZR150.

Yamaha SZR150 sendiri memakai mesin yang sama dengan Yamaha Byson di Indonesia namun memiliki bentuk motor yang cukup berbeda jauh.

Kalau enggak percaya tuh coba cek sendiri bentuk mesinnya…

Michael Eijansantos (via Caferacer.ph)
Yamaha SZR150 custom modern chopper besutan B3 Customs

Seperti yang dilansir oleh Caferacer.ph, konsep yang diusung adalah modern chopper, dimana gaya retro dan futuristis menjadi satu.

Hal ini memaksa 3B Customs untuk membuat ulang seluruh bagian  kecuali untuk rangka utama serta mesinnya.

(Baca juga: Yamaha Byson Makin Garang Tanggalkan Jubah Plastik)