Ngeri! Oplet 'Si Doel' Mesinnya Bisa Keluar-keluar Begini

Hikmawan M Firdaus - Senin, 9 April 2018 | 19:50 WIB

Modifikasi Oplet Si Doel yang menggunakan mesin besar (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Ingat mobil Oplet legendaris yang biasa digunakan oleh Si Doel dan keluarganya untuk mencari uang?

Oplet ini jadi saksi bisu kesuksesan serial 'Si Doel Anak Sekolahan' di dunia hiburan tanah air.

Mobil oplet yang dipakai Si Doel itu adalah Morris Minor Traveller keluaran 1957.

Morris Minor adalah pabrikan mobil asal Inggris dengan pilar khasnya menggunakan kayu.

absolute-classic-cars.co.uk
Morris Minor Traveller

(BACA JUGA: Mau Beli Oplet Si Doel. Siapkan Mahar Setengah Miliar)

Mobil ini menggunakan mesin berkapastitas 1.098 cc dengan 4 silinder sejajar.

Tenaga yang dihasilkan mobil ini mencapai 48 daya kuda pada 5.100 rpm.

Namun bagaimana jika Oplet Si Doel ini dimodifikasi dengan gaya drag racing.

Seperti contohnya satu ini yang terlihat dalam sebuah unggahan akun Instagram/@mikaelalfino.

(BACA JUGA: Oplet Legendaris dari Film Si Doel Mau Dijual, Mesin Masih Nyala Sob!)

 

Cinere-gandul! Cinere-gandul! ???? ° Morris Minor Wagon a.k.a OPLET ° ° ° ° #morris #morrisminor #morrismini #austin #car #modification #digimod #digimods #digitalmodification #virtualtuning #dragster #race #racing #oplet #transportation #like4like #photoshop #digitalart #artwork

A post shared by Mikael Alfino (@mikaelalfino) on

Dalam unggahan tersebut terlihat Oplet Si Doel sudah dimodifikasi baik tampilan maupun mesin.

Bentuk peleknya kini diubah dengan gaya drag serta sentuhan krom.

Yang paling mencolok terdapat pada bagian mesin yang kini terlihat lebih besar.

Tampak Oplet Si Doel ini menggunaan mesin yang kapasitasnya lebih besar.

(BACA JUGA: Semarakkan Jalan, Cadillac Soekarno hingga Oplet Si Doel Konvoi Bersama)

Tapi, Oplet Si Doel dengan mesin baru ini hanyalah sebuah modifikasi digital aja nih Sob.

Kalau beneran pakai mesin seperti ini, si Mandra bisa santai nih enggak usah sering-sering dorong.