GridOto.com - Kalau motor listrik model skuter atau naked sih sudah biasa.
Perkenalkan nih, Munro, motor listrik bergaya ala motor board tracker.
Desainnya keren banget sob, meski terlihat pakai agak 'gado-gado'.
Tangki pakai model tear drop, setang baplang, dan jok yang dilengkapi per.
(BACA JUGA: Kenali Beberapa Penyebab Sistem Rem ABS pada Motor Bermasalah)
Rangkanya rigid, dengan downtube single-to-double yang kekar banget.
Perangkat penerangan dan lampu sein sudah full LED
Untuk menunjang aura motor custom, disematkan mesin v-twin tipu-tipu.
Alih-alih diisi girboks, area crankcase Munro malah jadi ruang kosong untuk bagasi.
(BACA JUGA: Jangan Ragu-ragu, Begini Cara Menggunakan Rem ABS Motor yang Benar)
Motor ini menggendong baterai Lithium-ion berkapasitas 9,54 Ah dan motor listrik DC brushless bertenaga 800 Watt.
Modal baterai penuh, motor ini bisa dipakai berjalan sejauh 50 km, lumayan lah.
Kecepatan puncak saat pakai Speed Mode, diklaim sanggup tempuh diatas 50 km/jam.
Harganya, di Thailand sih dijual 99.999 Bath atau setara Rp 49 jutaan.
Mahal sih, tapi keren banget sob!