GridOto.com - Sudah kelihatan banget kalau Suzuki GSX-S750 yang nampang di artikel ini bukan tampang aslinya.
Padahal ini adalah Suzuki GSX-S750 lansiran anyar lho, dan muncul pertama kali di ajang EICMA 2017.
Namanya adalah “Suzuki GSX-S750 Zero”, hasil kolaborasi dari Suzuki dengan builder Italia bernama Officine GP Design.
Motor Jepang dengan cita rasa perspektif keindahan modifikasi ala builder Italia akan kita temukan di sini.
Bentuknya yang unik ternyata gara-gara mereka mengambil inspirasi dari beberapa lansiran Suzuki GSX-750 lansiran lawas lho.
(Baca juga: Suzuki Bandit Pembalap Mana Nih? Ganteng Bener)
Namun tentu saja dikolaborasikan dengan gaya motor masa kini yang memakai komponen lebih modern.
Bodinya sendiri dibuat dengan menggunakan bahan alumunium dan merupakan hasil custom tangan-tangan kru Officine GP Design.
Ditunjukkan pada bagian buritan yang menyontek gaya bodi belakang milik sebuah Suzuki GSX-750 tahun 1985.
(Baca juga: Si Putih Manis Bertubuh Gempal Suzuki Bandit 1250 cc)