Tampilan Luar Audi Q7 Kurang Atraktif, Tapi Interiornya Bikin Syok!

Fikri Wahyudi RM - Jumat, 30 Maret 2018 | 13:00 WIB

Audi Q7 (Fikri Wahyudi RM - )

GridOto.com - SUV terbesar dari Audi, yaitu Q7 memiliki tampilan eksterior yang terbilang kurang aktraktif.

Untuk fascia dan buritan sebenarnya Q7 mirip-mirip dengan adiknya yaitu Audi Q5.

Hanya saja, Q7 terlihat lebih panjang dan lebar.

Rianto Prasetyo
Headlamp Q7 memiliki fitur Matrix LED

Desain headlamp Audi Q7 terlihat sangat detail serta tersedianya DRL yang membentuk huruf Y horizontal.

Ditambah lagi adanya 4 projector di setiap headlamp yang mampu memberi pencahayaan lebih fokus sehingga meningkatkan visibilitas di malam hari. 

Headlamp Q7 pun telah memiliki fitur Matrix LED, sehingga saat menggunakan lampu jauh kendaraan di depan tidak silau.

Agus Salim
Garis bodi Audi Q7 terlihat tegas

Bagian samping, terlihat tarikan tegas dari headlamp hingga stoplamp yang menjadikan Audi Q7 terlihat semakin tangguh dari samping.

Audi Q7 menggunakan pelek berukuran 20 inci, dibalut ban berukuran 285/45 R20.

Lanjut ke area buritan Audi Q7.

Rianto Prasetyo
Desain stoplamp menyerupai huruf Y horizontal

Desain muka Q7 tergambarkan juga hingga ke buritan, dengan desain stoplamp yang menyerupai headlamp dengan adanya letter Y horizontal.

Ditambah lagi, bumper belakang telah disematkan diffuser yang menambah aura sporti pada SUV mewah.

Sebenarnya desain eksterior Audi Q7 tidak seimpresif rival-rivalnya seperti Range Rover Velar atau Mercedes-Benz GLS.

Agus Salim
Audi Q7 tersedia 30 pilihan warna Ambient Light

Namun jika masuk ke interior Q7, suasana berubah menjadi sangat mewah dan atraktif.

Dengan desain dasbor yang terlihat sangat modern, serta Virtual Cockpit berukuran 12,3 inci pada panel instrumen menghadirkan kesan istimewa.

Rianto Prasetyo
Dasbor Audi Q7

Namun sayang, layar Multi Media Interface (MMI) yang berukuran 8,3 inci tersebut terlihat sangat kecil untuk ukuran dasbor Audi Q7 yang lebar.

Untungnya di baris kedua telah tersedia layar rear seat entertainment berukuran 10,1 inci yang bisa dijadikan tablet berbasis Android.

Rianto Prasetyo
Rear seat entertainment berukuran 10,1 inci

Karena kebanyakan pemilik Q7 menghabiskan waktunya di baris kedua.

Ingin tau seperti apa ulasan dari Komparasi Compact SUV? Klik video dibawah