GridOto.com - Per CVT bawaan Honda BeAT ternyata punya 'khasiat' jika digunakan di CVT Yamaha NMAX.
Cara ini cocok untuk kamu yang ingin memaksimalkan akselerasi Yamaha NMAX.
"Per CVT Honda BeAT dipakai di CVT Yamaha NMAX pnp alias plug n play," ujar Zainul Furqon, owner Banewmas Motor kepada GridOto.com (26/03/2018).
Hal ini disebabkan karena Per CVT bawaan Yamaha NMAX enggak terlalu keras.
(BACA JUGA: Ngeri! Tabrakan Maut Honda Brio Milik Anggota DPRD Seruduk Tukang Ojek Hingga Tewas)
Makanya bagi sebagian bikers kurang puas terhadap tarikan awalnya.
"Kalau punya Per CVT Honda BeAT ini bisa dibilang lebih keras daripada punya Yamaha NMAX," ujar Zainul di Pekayon, Pasar Rebo, Jakarta Timur.
"Jadi gerakan buka tutup puli belakang lebih cepat,"
Dampaknya, Yamaha NMAX lebih sigap pada tarikan awal.