GridOto.com - Era tahun 1990-an, kesaktian sedan dari pabrikan Mitsubishi ini memang tak perlu diragukan lagi.
Mitsubishi Lancer GTi adalah kasta tertinggi dari Lancer yang dijual oleh APM Mitsubishi di Indonesia era 1993-1996.
Salah satu fans berat Lancer ini adalah Adrianto Sulistyo. "Dari dulu saya sudah naksir berat Lancer karena Evo ori susah dan mahal makanya beli Lancer GTi ini dulu aja...hahaha," gelak Adri, sapaan akrabnya.
(Baca juga: Mitsubishi Lancer Ganti Jubah Biar Berevolusi, Jadi Keren Banget Sob!)
Namun ia tetap bermimpi untuk bisa punya Evo asli, "Terutama yang Evo II," tukasnya.
Untuk itu Lancer GTi ini pun dipermak jadi Evo II menggunakan parts orinya yang diborong di negeri tetangga.
Kenapa pilih Evo II? "Kalau Evo III banyak yang pake dan banyak yang copy, Evo II setahu saya hampir gak ada yang copy-nya," tutur Adri.
Mulai dari depan bumper orisinal Evo II sudah terpasang rapi berikut foglamp aslinya, "Terakhir saya baru dapat kap orinya Evo II ini," ujarnya senang.
Corner lampnya menggunakan milik Evo III yang berwarna orange biar beda, "Aslinya sih sama kaya yang GTi, bening aja," jelas pemukim di Bintaro, Tangsel, ini.
Lalu di belakang, selain wing spoiler ori Evo II dan emblem GSR, Adri mengganti kaca belakang dengan kaca ori Evo yang ada wipernya. Keren nih!
Penasaran dengan interior dan mesinnya? Ikutin terus artikel selanjutnya ya!
Data modifikasi :
Eksterior :
OEM Lancer Evolution 2 front bumper
OEM Lancer Evolution 2 engine hood
OEM Lancer Evolution 2 Cibie foglights
OEM Lancer Evolution 3 Stanley amber corner lamp
OEM Lancer Evolution 2 Stanley flat sign fender
OEM Lancer Evolution 2 rear spoiler
OEM Lancer Evolution rear window with wiper
OEM Lancer Evolution 2 Stanley rear foglamp
OEM Lancer Evolution 2 GSR emblem
Pelek dan kaki-kaki :
OZ Crono Wheels 16x7 et35
Accelera 691 semi slick tyre
Rays lug nut
Interior :
BRIDE Zeta II bucket seat
OEM Lancer Evolution 2 MOMO steering wheel
OEM Lancer Evolution 2 front and rear foglamp switch
OEM Lancer Evolution 2 intercooler spray switch