GridOto.com - Honda City Sport 1 atau lebih dikenal dengan Honda CS-1 pernah berjaya di eranya.
Tetapi saat ini, pesona Honda CS-1 meredup, bahkan sudah hilang bak ditelan bumi.
Lihat saja harga di pasar motor seken, harganya pun anjlok drastis.
Bahkan seorang netizen memposting di grup Facebook BEKAKAS (Bergejil Suka Motor Bekas) curhat tentang harga Honda CS-1 yang jatuh.
(BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu, Honda Spacy Sudah Ada dari Tahun 1984 Lho!)
Dalam postingan tersebut terlihat harga CS1 cuma dibenderol Rp 2,5 juta.
Menurut informasi di grup, harga tersebut merupakan harga seken di daerah Belitung.
Itu pun belum laku sampai saat ini.
Harga seken di situs jual beli pun bervariasi, tetapi mungkin harga Honda CS1 ini merupakan yang paling murah.