GridOto.com - Aksi Bowo (22), warga asal Purworejo terbilang nekat, karena berani menodong polisi menggunakan pisau, di Kebumen.
Pemuda itu diduga pikirannya sedang kalut lantaran tak kunjung mendapat pekerjaan.
Saat ini, pemuda yang mengaku warga desa Ngemplak Purworejo itu, diamankan Polres Kebumen untuk dilakukan pemeriksaan.
Kejadian itu bermula ketika Bowo melintas di Jalan Raya Kutowinangun Desa Keceme.
Lalu dihentikan petugas yang sedang menggelar razia kendaraan di Kutowinangun, Kamis (22/3/2018) sekira pukul 10.00 wib.
Saat itu, tersangka tidak bisa menunjukkan SIM C kepada petugas, sehingga dia kena tilang.
(BACA JUGA: Komedian Tukul Arwana Kena Tilang Polisi yang Ternyata Anaknya Sendiri)
Sesuai prosedur, jika pengendara motor tidak bisa menunjukkan kelengkapan kendaraan, maka polisi akan menyita surat-surat sebagai jaminan persidangan.
Namun, saat polisi menyita STNK pengendara itu, pria tersebut justru menyerang petugas dengan pisau dapur.
Selanjutnya pria itu mengancam polisi jika STNK sepeda motor matik yang dikendarainya tidak diserahkan.
"Nah, pisau itu yang digunakan untuk menodong Bripka Duwi," kata Kasubbag Humas Polres Kebumen AKP Masngudin.
Menurut AKP Masngudin, saat ini Polri tengah gencar melakukan Operasi Keselamatan Lalu Lintas.
(BACA JUGA: Banyak Pengendara yang Tak Jera Kena Tilang, Polisi Curhat Begini)
Operasi ini bukan hanya berlangsung di Kebumen, namun di seluruh daerah karena merupakan operasi terpusat dari Mabes Polri.
Peristiwa penodongan itu sempat mencuri perhatian pengguna jalan yang melintas.
Kebetulan, saat kejadian, arus lalu lintas cukup ramai.
Bahkan, warga yang menonton sempat ingin menghakimi tersangka, namun berhasil dihalau petugas.
Setelah STNK diserahkan kepada tersangka, Bripka Duwi meminta pelaku untuk membuang pisau dapur itu.
(BACA JUGA: Jangan Nonton Sendirian, Kuntilanak Enggak Pakai Helm Ditilang Polisi)
Pelaku pun bersedia membuang pisau, ia kemudian minta maaf kepada petugas sambil menangis.
Dari pengakuan tersangka, pikirannya sedang kalut.
Dia tengah mencari pekerjaan namun tidak juga mendapatkan.
Sebelumnya tersangka adalah sopir di Brebes, namun baru-baru ini menganggur.
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul HEBOH, Pemuda Ini Todongkan Pisau kepada Polisi yang Menilangnya