GridOto.com - Meski Halo sudah menjadi hal yang wajib ada di tiap tim, tapi kontroversinya masih berlanjut.
Ada kubu yang pro dengan alasan keselamatan, dan ada kubu yang kontra dengan alasan estetika atau cari-cari alasan lain.
Tapi selain alasan keselamatan, kubu pro Halo punya argumen solid lain mengenai dampak positif Halo ini.
Argumen itu datang dari juara dunia F1 dua kali, Mika Hakkinen.
(BACA JUGA: Mobil F1 Diejek Mirip Sandal, Nih, Sponsor Tim McLaren F1 Beneran Sandal Sob!)
Dilansir GridOto.com dari PlanetF1.com, Mika Hakkinen mengatakan Halo bisa membuat balapan lebih seru.
Pendapat Mika Hakkinen memang tak jauh-jauh dari keselamatan, tapi justru itu membuat Halo lebih baik.
Menurutnya Halo bisa membuat pembalap lebih berani untuk melakukan manuver salip-menyalip.
"Semakin aman mobilnya, kamu semakin berani akan risiko," kata Mika Hakkinen.
Mungkin pendapat ini juga berdasarkan pengalaman ya sob.