GridOto.com - Dibangun dari sasis VW Beetle lansiran 1964, Porsche 356A sukses tampil klasik.
Diselimuti dengan kelir "Nardo Grey" yang banyak digunakan pada produk Audi.
Menggunaan mesin mesin 1.900 cc flat-four transmisi manual 4 percepatan dengan tenaga 153 dk.
Porsche 356A Speedster ini juga didukung oleh kabin yang cantik nan klasik.
Dilapisi dengan kulit warna merah yang sangat kontras dengan kelir eksterior.
(BACA JUGA: Perbandingan Harga Fast Moving Part Sport 150cc Honda, Yamaha, dan Suzuki)
Namun justru membuatnya cantik berkat jahitan asli dan aksen kayu yang menghiasinya.
Aksesoris seperti stopwatch Tag Heuer, panel pintu custom dengan kantong kayu, dan pedal buatan tangan.
Selain itu kesan klasik didapat dari kemudi Budnik dan handbrake Porsche 550-style.
Dilansir dari laman Carscoops.com, pengerjaan Porsche 356A Speedster ini dikerjakan selama 3.000 jam atau sekitar 125 hari.
Siapa sangka dibalik tampang klasik Porsche 356A Speedster ini dibanderol harga yang wow.
(BACA JUGA: Bikin Geger! Inilah Misteri Terjualnya Astrea Grand Seharga Rp 80 Juta)
Porsche 356A Speedster ini dibanderol dengan harga $100.000, jika dikalkulasikan ke rupiah menjadi Rp 1,4 miliar rupiah.
Dengan uang segitu banyaknya bisa membeli 5 unit Mitsubishi Xpander baru.
Gimana Sob, kalau kamu punya uang segitu banyaknya pilih beli yang mana?