Si Gempal Nan Elegan Honda CB750 Custom Brat Style-Scrambler

Adi Wira Bhre Anggono - Selasa, 13 Maret 2018 | 15:55 WIB

Honda CB750 K7 custom brat style-scrambler dari 4h10 (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Motor custom bermesin empat silinder ini merupakan besutan dari salah seorang founder 4h10.com asal Perancis.

Sedangkan untuk basis yang digunakan adalah Honda CB750 K7 lansiran tahun 1977.

Pria bernama John ini merupakan seorang pecinta custom Jepang, sehingga bukan hal yang salah memadukanny dengan gaya brat style.

Sektor bodi sudah merupakan bagian custom yang dilakukan oleh John, termasuk memotong rangka bagian belakang.

Jok ganti dengan bentuk yang lebih datar yang seakan menempel dengan rangkanya.

(Baca juga: Suzuki DR600 Scrambler Obat Pecandu Olahraga Garuk Tanah)

Tak ketinggalan ikut dipasang cover berupa kulit asli yang sudah diberi pola jahitan diamond agar tampilannya makin klasik.

Gotz Goppert (via Bike Exif)
Honda CB750 K7 custom brat style-scrambler dari 4h10

Jok retro ini dikolaborasikan dengan tangki milik Honda CB450 yang tentunya memiliki dimensi lebih kecil.

Bukan tanpa maksud, dengan tangki lebih kecil maka mesin yang merupakan jantung dari motor bisa lebih terlihat otot-ototnya.

Tangkinya diberi tampilan yang cukup nyentrik, yaitu warna hijau doff yang ditemani dengan stripping emas.

(Baca juga: Street Tracker Mungil Minimalis Bermesin Yamaha Lawas 250 cc)