GridOto.com-Salah satu cara memanipulasi ECU (Electronic Control Unit) adalah dengan mencangkokkan piggyback ke ECU.
Apa yang dimaksud dengan piggyback, cara kerja, dan cara memasangnya?
"Kalau bahasa electrical-nya disebut interceptor, jadi piggyback adalah alat untuk memanipulasi sinyal dan sensor kabel data di ECU sehingga data yang diinginkan pemilik mobil dapat masuk ke dalam ECU atau komputer mobil," jelas Theodorus Surya Jaya alias Teddy, Pemilik Rev Engineering, Kedoya, Jakarta Barat kepada GridOto.com.
Dengan kata lain, piggyback merupakan sebuah modul yang berfungsi untuk memanipulasi data-data dari ECU ke mesin.
Pemasangan piggyback adalah dengan cara menghubungkannya ke ECU bawaan, bisa melalui kabel atau soket.
(BACA JUGA: Cara Menambahkan Oli Mesin Sendiri, Lebih Gampang Dari Tambah Pacar)
"Pemasangan piggyback biasanya harus melakukan pemotongan kabel, ini kalau dilakukan oleh orang yang tidak ahli bisa berakibat fatal pada mobil." lanjut Teddy, sapaan akrabnya.
Cara kerja piggyback adalah dengan mendeteksi sinyal yang ditransfer dari ECU.
Sinyal-sinyal asli yang terdeteksi tersebut dicegat oleh piggyback.