Cafe Racer Ditambah Karet Ban Enduro, Kekar!

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 9 Maret 2018 | 14:56 WIB

Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Dulunya Honda GL500 bukanlah pilihan utama untuk jadi basis motor custom.

Tapi dengan kreatifitas para builder, mesin V-Twin lansiran Honda satu ini bisa tampil enggak kalah apik dengan yang lain.

Ketika motor custom dengan konfigurasi mesin seperti ini melulu diisi oleh Moto Guzzi, kini saatnya Honda GL500 beraksi.

(Baca juga: Custom Supermoto 2-tak Dua Silinder, Bikin Lawan Makin Segan)

Saudara Honda CX500 yang satu ini merupakan hasil rombakan kru Motoism berasal dari Jerman.

Motoism
Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism

Mereka membangun sebuah cafe racer yang bertampang modern sekaligus lebih berotot.

Seakan sudah tidak zaman lagi cafe racer bergaya elegan dan kencang di jalanan aspal.

Mereka justru memberinya tampilan sekaligus keahlian untuk siap menerabas jalur off-road dengan tetap tampil sporti ala motor sirkuit aspal.

Motoism
Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism

Rombakan tentu saja terjadi pada sektor bagian subframe yang kini diisi oleh sebuah buritan minimalis dengan jok berlapis suede.

(Baca juga: Yamaha RX King Dobel Starter, Tinggal Pencet Langsung Jriiing!)

Buritan ini sekaligus menjadi tempat persembunyian komponen kelistrikan, hingga sukses memberi tampilan ringkas.

Di bagian bawah jok sudah tak nampak apa-apa lagi, dan beruntung GL500 yang ini sudah mendapat suspensi Pro-Link dari Honda.

Hhal tersebut menambah kesan resik di bagian belakang, dan modifikasi tambahannya adalah penggantian suspensi dengan merk Ohlins.

Motoism
Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism

Di bagian depan, kini juga sudah ditopang dengan garpu milik Honda CBR600R menambah tampilan berotot di depan.

Sesuai dengan konsep yang diusung, kini kedua kaki-kakinya ditopang dengan karet ban Continental TKC80 Twinduro ukuran 19 dan 17 inci.

Motoism
Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism

Bagian belakang boleh saja pakai rem tromol, namun untuk depan dibuat enggak tanggung-tanggung.

(Baca juga: Supermoto Mesin Jahat! Sudah 2-Tak, Pakai NOS Segala)

Ada dobel rem cakram menggunakan kaliper dari Tokico yang dikawinkan dengan disc lansiran Galfer.

Motoism
Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism

Kembali pada tema yang diusung, fitur instrument pada motor ini juga dibuat makin apik menggunakan lansiran Motogadget.

Seperti lampu sein model bar-end, Motogadget Mini Speedo/Tacho, serta ECU M-unit dari Motogadget.

Motoism
Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism

Mesin turut serta di-rebuilt dan kini sudah disokong dengan knalpot anyar bergaya motor enduro lansiran dari BOS.

(Baca juga: Suzuki DR600 Scrambler Obat Pecandu Olahraga Garuk Tanah)

Melengkapi tampilannya, secara keseluruhan Honda GL500 ini dilabur dengan paduan warna hitam serta silver yang berkesan modern.

Tertarik bikin cafe-enduro juga?

Motoism
Honda GL500 custom cafe racer dari Motoism