GridOto.com - Honda diketahui baru saja merilis skutik gambotnya Forza 300 untuk pasar Eropa.
Dengan hadirnya Forza 300 praktis Yamaha XMAX juga jadi punya lawan baru nih.
Tapi XMAX kan 250 cc, masa mau dibandingin sama Forza yang 300 cc?
Tenang, kali ini GridOto.com akan coba bandingkan dengan XMAX yang beredar di Eropa, yang kibukasi mesinnya sama-sama 300 cc.
Honda Forza 300 punya mesin SOHC berkubikasi murni 279 cc dengan diameter bore x stroke 72 mm x 68,5 mm, dan berpendingin cairan.
Dari mesin itu, power yang dimiliki Forza 300 adalah sebesar 24,8 dk @ 7.000 rpm, dan torsinya sebesar 27,2 Nm @ 5.750 mm.
(BACA JUGA: Lengkap Detail Foto dan Spesifikasi Honda Forza 300, Fiturnya Cakep Nih!)
Sedangkan Yamaha XMAX dibekali mesin SOHC yang punya kubikasi murni 292 cc, dengan ukuran bore x stroke 70 mm x 75,9 mm, dan sama-sama berpendingin cairan.
Dengan kubikasi yang lebih besar, Yamaha XMAX punya power yang juga lebih besar, yakni 27,6 dk @ 7.250 rpm dan torsinya 29,0 Nm @ 5.750 rpm.