Seperti Kue Lapis! Begini Tampilan Tim Aprilia MotoGP 2018

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 8 Maret 2018 | 20:34 WIB

Motor baru tim Aprilia, RS-GP 2018 (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Kamis, 8 Maret 2018, tim Aprilia Racing Team Gresini resmi meluncurkan motor RS-GP untuk kompetisi MotoGP 2018.

Dilihat dari warna livery-nya, hampir mirip dengan musim lalu.

Twitter/ApriliaOfficial
Aprilia RS-GP 2018

Warna bendera Italia kembali mendominasi livery motor ini.

Twitter/Crash
Aprilia RS-GP baru untuk MotoGP 2018

Untuk racing suit yang digunakan oleh Aleix Espargaro dan Scott Redding juga senada dengan motor RS-GP.

(BACA JUGA:Bikin Melongo! Berikut 5 Alasan Mengapa Motor MotoGP Begitu Mahal)

"RS-GP 2018 adalah optimisasi dan evolusi dari konsep yang kita pahami di MotoGP musim lalu," kata manajer tim Aprilia, Romano Albesiano.

Rangka motor ini benar-benar baru begitu juga airbox, sistem pendingin, dan terutama sistem aerodinamikanya.

Satu titik yang cukup terlihat mencolok adalah adanya aero fairing yang disematkan.

Kabarnya, tim ini harus sampai riset fairing-nya di terowongan angin di salah satu perguruan tinggi di Italia.