GridOto.com - Negara kita memang dikenal sebagai tempatnya orang kreatif.
Berbagai modifikasi extreme sering dilakukan oleh orang Indonesia, mulai dari Vespa lawas bermesin 4-tak hingga Honda Megapro bermesin lima silinder.
Nah, ini ada satu lagi hasil kreatifitas orang Indonesia dan korbannya adalah sebuah Yamaha RX King.
Sejak lahir, Yamaha 2-tak satu ini hanya menggunakan engkol (selah) untuk menyalakan mesinnya.
(Baca juga: Capek Nyalain Yamaha RX King Pakai Kick Starter? Nih Cara Pasang Electric Starter di RX King!)
Tapi lewat tangan terampil modifikator kita, kini ada lho RX-King yang dinyalain pakai electric starter.
Yaps! Sekali pencet lansung jriiing… teng tereng teng... teng... teng…
Hal ini diperlihatkan pada sebuah video hasil unggahan akun Youtube yang bernama Media Viral Vid.
Dalam video tersebut nampak sesorang berusaha menghidupkan mesin RX-king dengan cara di engkol namun tidak mau nyala.
(Baca juga: Yamaha RX King Custom Cafe Racer Besutan Builder India)