Tenaga Audi RS4 Avant Besutan ABT Sportsline Naik 79 Dk!

Ivan Casagrande Momot - Senin, 5 Maret 2018 | 16:45 WIB

Audi RS4 Avant besutan ABT Sportsline (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Kabar baik saat generasi terbaru Audi RS4 Avant jatuh ke tangan tuner kenamaan Jerman, ABT Sportsline.

Tidak saja membedah tampilan, mobil ini upgrade mesin V6 twin-turbo 2.900cc dengan kontrol unit mesin baru.

Tidak hanya itu ditambahkan juga sistem pembuangan performa tinggi yang terbukti mampu mendongkrak tenaga mobil ini jadi 523 dk dan torsi tembus 690 Nm.

carscoops
buritan Audi RS4 Avant besutan ABT Sportsline tambah seksi
Angka ini berarti terjadi peningkatan tenaga 79 dk dan torsi naik 90 Nm dibanding performa standar RS4 Avant.

Tidak hanya catatan peningkatan tenaga, performa belok mobil ini makin stabil diperkuat stabilisator balap dan pegas suspensi yang dapat diatur ketinggiannya.

Di samping itu dipasang juga lubang knalpot karbon 102mm. Tambahan lain yang diaplikasi super wagon ini mulai dari gril yang lebih lebar, bumper custom, dan diffuser belakang.

carscoops
pelek keren Audi RS4 Avant besutan ABT Sportsline
Sebagai sentuhan akhir, Audi RS4 Avant ini berdiri kokoh dengan pelek 21 inci, dibungkus karet ban berukuran 275/25.

Bagian kabin juga lebih banyak mengadopsi bahan serat karbon, pun dengan jok yang kini sudah dibungkus dengan kulit.

ABT juga siap memajang proyek terbarunya ini di ajang pameran otomotif akbar Geneva Motor Show 2018.

carscoops
kabin Audi RS4 Avant besutan ABT Sportsline banyak serat karbon