Nominalnya Ngeri! Segini Uang untuk Mengadakan Grand Prix MotoGP

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 1 Maret 2018 | 13:19 WIB

MotoGP (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - MotoGP sudah menjadi ajang balap roda dua terpopuler dan termahal di seluruh dunia sampai saat ini, sudah taHu belum biaya untuk menyelenggarakan satu seri saja?

Sebelum ke sana, lihat dulu bagaimana mekanisme penyelenggaraan satu Grand Prix MotoGP.

Dilansir dari Total Sportek, awalnya promotor (biasanya promotor dan pemilik sirkuit adalah satu pihak yang sama) membayar sejumlah uang kepada pemilik MotoGP (Dorna Sports) untuk menyelenggarakan GP.

Selain itu, promotor juga harus bertanggung jawab menyediakan apa saja terkait balapan akomodasi balapan.

(BACA JUGA: Belum Jelas Tampil di MotoGP, Sudah Banyak yang Antre Untuk Tim VR46, Antre Apa?)

Misalnya fasilitas tim, fasilitas kesehatan, keamanan, dan keperluan akomodasi lainnya.

Dana yang digunakan untuk menyediakan akomodasi tersebut nominalnya tidak sebanyak yang harus dibayarkan ke Dorna.

Sebagai gantinya, promotor punya wewenang untuk menjual tiket dan apa saja yang bisa menghasilkan uang dari penyelenggaraan Grand Prix.

Tapi masing-masing Grand Prix di tiap sirkuit memerlukan biaya yang berbeda tergantung dari banyak hal.

(BACA JUGA: Kontrak Baru Marc Marquez Berpengaruh Besar ke Johann Zarco, Kok Bisa?)

Misalnya durasi kontrak yang panjang, mungkin biaya tiap tahunnya tidak sebanyak jika kontraknya pendek.

Ibarat membeli barang eceran dan grosir, tentu saja berbeda.

Selain kontrak, juga bergantung pada banyak hal lain.

Ada promotor yang harus membayar 6 juta dolar Amerika atau senilai Rp 82 miliar (GP Italia) sampai dengan 12 juta dolar Amerika atau Rp 165 miliar (GP Qatar) untuk menyelenggarakan MotoGP.

Itu belum keperluan lain misalnya sirkuit yang harus dibehani terlebih dahulu atau hal-hal lainnya.

Bagaimana Indonesia, mau menggelar MotoGP enggak?

Berikut perincian data biaya kontrak (sampai tahun 2016) yang dibayar promotor ke Dorna untuk Grand Prix, dikutip GridOto dari Total Sportek

1. GP Qatar GP US$12m (Rp 165 miliar)
2. GP Amerika US$10m (Rp 137 miliar)
3. GP Argentina US$8m (Rp 110 miliar)
4. GP Spanyol US$8.5m (Rp 116 miliar)
5. GP Perancis US$8m (Rp 110 miliar)
6. GP Italia US$6m (Rp 82 miliar)
7. GP Catalunya US$10m (Rp 137 miliar)
8. GP Belanda US$7.5m (Rp 103 miliar)
9. GP Jerman US$7m (Rp 96 miliar)
10. GP Indianapolis US$9m (Rp 123 miliar)
11. GP Ceko US$7.5m (Rp 103 miliar)
12. UG Inggris US$9.5m (Rp 130 miliar)
13. GP San Marino US$8m (Rp 110 miliar)
14. GP Aragon US$9.5m (Rp 130 miliar)
15. GP Jepang US$8.5m (Rp 116 miliar)
16. GP Australia US$9m (Rp 123 miliar)
17. GP Malaysia US$9m (Rp 123 miliar)
18. GP Valencia US$10m (Rp 137 miliar)