GridOto.com - Ferrari FXX-K ini punya tampang beda dari pemilihan livery khas Tim MotoGP.
Terlihat dari postingan akun Instagram @vr46thedoctor46vr , supercar ini dibalut dengan livery khas Tim Moviestar MotoGP.
Balutan kelir biru kommbinasi putih terlihat menutupi permukaan body FXX-K ini.
Tak lupa logo Movistar juga terpampang di samping dan di bagian bonnet. Hal lain yang enggak ialah nomer khas Valentino Rossi yakni 46.
A post shared by VR46TheDoctor46 (@vr46thedoctor46vr) on
(BACA JUGA: Sangar! Ini Rekor Ferrari yang Tidak Bisa Dikalahkan Tim F1 Lainnya)
Nuansa livery Movistar makin kental dengan pelek multyspoke yang juga ikutan dilapisi warna biru.
Ferrari FXX-K merupakan salah satu supercar hasil penelitian dan pengembangan dari Maranello.
Ferrari FXX-K ini dibekali dengan mesin V12 6.262 cc ICE dan motor elektrik.
Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 1.050 dk yang 860 dikirim oleh ICE V12 dan 190 dk oleh motor listrik.
(BACA JUGA: Ramai Nih! Setelah Mercedes, Ferrari Luncurkan Mobil Baru F1 2018, Begini Merahnya)
Nama K sendiri merujuk pada Kinetic Energy Recovery System (KERS) agar dapat mengahasilkan performa maksimal.