Gini Nih Gimana Penghitungan Waktu Dilakukan di Balapan MotoGP

Radityo Kuswihatmo - Minggu, 25 Februari 2018 | 14:17 WIB

Ilustrasi penghitungan waktu (Radityo Kuswihatmo - )

(BACA JUGA: Marc Marquez Jadi Duta Baru dari Merek Ini)

Network menghubungkan Media Centre atau pusat media dengan ruang pencatatan waktu.

Dengan cara itu tiap hasil yang telah diverifikasi tim pencatat waktu bisa langsung dikirim ke pusat media.

Tiap pembalap di lapangan memiliki satu pencatat waktu resmi yang akan mencatat waktunya.

boxrepsol.com
Penghitungan waktu dilakukan secara detail

Pernahkan dua pembalap finish bersamaan?

Ternyata jawabannya: pernah.

(BACA JUGA: Tipis! Jonathan Rea Hampir Balas Kemenangan di WorldSBK Australia Race 2)

Di balapan, pencatat waktu memiliki kamera digital yang bekerja seperti scanner.

Kamera ini mengambil 10.000 gambar tiap detik, dan sistem ini digunakan saat finish.

Pada 2011 pernah terjadi finish bersamaan di kelas 125 cc, kejadian ini melibatkan Hector Faubel dan Johann Zarco.

Bahkan di gambar di kamera digital menunjukkan bahwa ban depan mereka berdua memasuki garis finish bersamaan.

(BACA JUGA: Bikin Melongo, Pembalap Ducati Marco Melandri Menang Race 2 Superbike Australia)

Tetapi di balapan itu, Hector Faubel dinyatakan sebagai pemenang.

Alasannya karena Hector Faubel memiliki putaran balapan yang lebih baik daripada Zarco, seperti yang ditentukan oleh peraturan.