GridOto.com - Kru builder satu ini memang terbilang anti-mainstream untuk memberi karakter pada besutannya.
Tak hanya pada motor, Vibrazioni Art Design dari Italia juga doyan mendesain furniture dari sampah industri.
Yaps! Sampah industri Sob, misalnya seperti drum oli bekas yang super besar mereka bikin jadi bodi untuk Ducati satu ini.
Semua bodi bawaan Ducati Scrambler dilepas paksa, mulai dari lampu depan hingga buritannya.
Subframe juga sudah dibuat ulang demi menyokong buritan anyar model monocoque.
(Baca juga: KTM Duke 390 Custom, Bodi Jadi Pelat Semua dan Enteng)
Kru Vibrazioni menggunakan drum bekas dari Texaco Oil yang dibuat raw finish sehingga masih terlihat logonya.
Bodi “kaleng” ini mereka sematkan untuk tangki, jok sekaligus buritan, serta panel samping.
Bentuknya juga tak dibuat polosan, terdapat lekuk kaku yang mempertegas penampilan terutama pada bagian buritan.
Yang cukup gila lagi pada scrambler ini adalah modifikasi pada bagian lampu depannya yang menggunakan LED.
Bukannya memberi rumah anyar, mereka justru membedah sebuah radiator untuk digunakan sebagai kedok.
Dan siapa sangka kalau ternyata radiator ini ternyata berfungsi semestinya lho. Duh, apa enggak meleleh ya itu lampu…
Tambahan lain ada knalpot custom berbahan stainless steel yang dipasang menjulang ke atas mempertegas gaya scrambler.
Kemudian modifikasi tambahannya terdapat lansiran Bitubo untuk suspensi tambahan di depan serta monoshock belakang.
Dan untuk membuat tampilannya makin nyentrik, kini ada pelat lenticular tambahan pada kedua peleknya.
(Baca juga: Clean Banget! Modalnya Trail Honda Tahun 1980-an Nih)
Kayaknya asik nih kalau ada yang bikin custom pakai drum bekas Pertamina. Hehehe…